Didanai Asing, Film KPK Dikritisi
Senin, 27 Februari 2012 – 17:29 WIB

Didanai Asing, Film KPK Dikritisi
JAKARTA -- Anggota Komisi III DPR fraksi PDI Perjuangan Trimedya Panjaitan, mengkritisi sumber dana film ‘Kita Versus Korupsi’ yang diproduseri langsung oleh Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Busyro Muqoddas.
"Saya setuju film Kita versus Korupsi. Tapi, tidak setuju sumber pendonornya," kata Trimedya, saat rapat dengar pendapat KPK dengan Komisi III DPR, Senin (27/2) di Jakarta.
Tidak setujunya Trimedya bukan tanpa alasan. Menurut dia, sumber dananya itu berasal dari luar negeri. "Karena dananya dari founding luar negeri, dana asing. Jadi bukan filmnya (yang tak disetujui) tapi sumber dananya," kata Trimedya.
Dia khawatir ada kepentingan dari asing dibalik bantuan yang diberikan untuk film itu. "Dulu di zaman pak Antashari (Ketua KPK lama) sudah menolak dana asing," kata Trimedya.
JAKARTA -- Anggota Komisi III DPR fraksi PDI Perjuangan Trimedya Panjaitan, mengkritisi sumber dana film ‘Kita Versus Korupsi’ yang diproduseri
BERITA TERKAIT
- IKA UB 2025 Kumpulkan Donasi Rp 1 Miliar untuk Dana Abadi Kampus Saat Berhalalbihalal
- Gelar Halalbihalal Nasional, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan
- Peringati Hari Kartini, BEM UNUSIA Soroti Kontribusi Perempuan Dalam Pembangunan Nasional
- Kebakaran di Pekanbaru Dapat Dikendalikan Berkat Respons Cepat Dirjen Bina Adwil
- Bocah 10 Tahun Diterkam Buaya Saat Berenang di Sungai Sangatta
- Gubernur Banten Andra Soni Terus Awasi Kinerja Kepsek, Siapkan Reward dan Punishment