Didepak Inter, Bek Legendaris MU Akhirnya Pensiun
jpnn.com - MILAN – Nemanja Vidic membuat keputusan mengejutkan. Setelah didepak Inter Milan, bek 34 tahu itu akhirnya memilih mengakhiri kariernya sebagai pesepakbola profesional.
Laman Soccerway, Jumat (29/1) menulis, keputusan itu diambil karena Vidic terus menderita cedera lutut dalam tujuh bulan terakhir. Cedera itu bahkan membuatnya tak sekalipun merumput dalam laga resmi tahun ini.
"Sudah waktunya bagi saya untuk menggantung sepatu. Keputusan ini lantaran cedera yang saya derita dalam beberapa tahun terakhir," kata Nemanja Vidic, dikutip dari laman resmi Manchester United.
Pemain asal Serbia itu menyampaikan salam perpisahan bagi semua rekan dan penggemarnya.
"Saya ingin berterima kasih pada seluruh pemain, pelatih, dan staf. Serta untuk seluruh suporter yang terus mendukung saya selama bertahun-tahun," ujar bek legendari MU itu. (ded/jos/jpnn)
MILAN – Nemanja Vidic membuat keputusan mengejutkan. Setelah didepak Inter Milan, bek 34 tahu itu akhirnya memilih mengakhiri kariernya sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025
- Laga Melawan PSM Menentukan Pemain Persis yang akan Didepak
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa
- Malaysia Open 2025: Setelah 20 Tahun, China Ukir Rekor