Didik 50 Ribu Peserta, Kemenhub Anggarkan Rp 300 miliar

jpnn.com - Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) terus berupaya untuk mengurangi angka pengangguran di Indonesia serta meningkatkan pengetahuan dalam bidang pelayaran.
Tahun ini Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menganggarkan Rp 300 miliar untuk mendidik 50 ribu orang peserta di seluruh Indonesia
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, yakin bahwa program-program Kemenhub bisa bersinergi dengan kemampuan yang dimiliki universitas.
Salah satunya yang tergabung dalam Perhimpunan Ikatan Alumni Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (Himpuni).
"Sinergitas antara program Kemenhub dan keunggulan yang dimiliki oleh masing-masing universitas dalam Himpuni ini bisa mencapai sasaran untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Indonesia," kata Budi dalam siaran persnya.
Program lainnya adalah pengembangan sekolah vokasi atau diklat pemberdayaan masyarakat di bawah naungan Kemenhub.(chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Yessy
- Bahas Transmigrasi Patriot, Wamen Viva Yoga Dorong Mahasiswa Punya Jiwa Kewirausahaan
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Ketua Yayasan Buka Suara Soal Kisruh Internal Universitas Malahayati Lampung
- Mendiktisaintek Bertemu Wakil Menteri Rusia, Hasilnya Ini
- Inilah 7 Sub-Bidang Ilmu dari Kampus di Indonesia Masuk Top 100 Dunia
- Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Libatkan Mahasiswa dari 44 Perguruan Tinggi untuk Kembangkan Potensi Desa