Diduga Banyak Tahu, Aseng Bersaksi untuk Tersangka Suap Damayanti Wisnu Putranti
jpnn.com - JAKARTA - Direktur PT Cahaya Mas Perkasa So Kok Seng alias Aseng akan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Selasa (26/1).
Aseng akan digarap sebagai saksi untuk anggota Komisi V DPR yang juga anak buah Megawati Soekarnoputri di PDI Perjuangan, Damayanti Wisnu Putranti.
Aseng yang sudah dilarang bepergian ke luar negeri itu diduga mengetahui kasus dugaan suap proyek anggaran pembangunan jalan di Ambon, Maluku, yang digarap Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tahun anggaran 2016.
"Diperiksa untuk tersangka DWP," kata Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati, Selasa (25/1).
Seperti diketahui, PT Cahaya Mas Perkasa disebut-sebut merupakan subkontraktor PT Windu Tunggal Utama, yang dipimpin Abdul Khoir.
Pengusaha yang juga dikenal dengan nama Franky Harman Tanaya itu disebut-sebut mempunyai hubungan bisnis dengan Abdul Khoir.
Abdul juga menyandang status tersangka dalam kasus ini. Selain Aseng, KPK juga akan memeriksa Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) IX, Amran Hl Mustary.
Ada pula saksi petinggi PT Cahaya Mas Perkasa Lendy Tanaya yang akan digarap sebagai saksi untuk Damayanti. "Mereka diperiksa sebagai saksi untuk tersangka DWP," kata Yuyuk.
JAKARTA - Direktur PT Cahaya Mas Perkasa So Kok Seng alias Aseng akan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Selasa (26/1). Aseng akan digarap sebagai
- Partisipasi Kelompok Rentan dalam Demokrasi Belum Optimal, Setara Institute Gelar Workshop di Sulsel
- BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan ke Ahli Waris Kru tvOne yang Meninggal Kecelakaan di Tol Pemalang
- KOPRI Dorong Adanya Ruang Aman untuk Perempuan dan Anak di Tempat-Tempat Ini
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Kabel Udara di Jakarta Semrawut, Ongen Sangaji Usulkan Pembentukan Pansus di Komisi A
- Tokoh Masyarakat Banten Minta PSN PIK 2 Jangan Dipolitisasi