Diduga Bertugas Bagi-bagi Uang Suap, Ketua DPRD DKI Jakarta Dibidik KPK
jpnn.com - JAKARTA - Nama Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi masuk dalam radar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Prasetio yang juga politikus PDI Perjuangan itu diduga bertugas membagi-bagikan uang dari pengembang reklamasi Teluk Jakarta.
Fakta yang terungkap di persidangan mantan Presiden Direktur PT Agung Podomoro Land Ariesman Widjaja ini tidak akan didiamkan penyidik KPK.
Wakil Ketua KPK Thony Saut Situmorang mengatakan, fakta yang muncul di persidangan itu akan di dalami penyidik. "Fakta persidangan harus di dalami dong, itu harus ditindaklanjuti," ujar Saut, Selasa (19/7).
Namun demikian, Saut mengatakan, tentu nanti akan dikoordinasikan dengan penyelidik bagaimana tindaklanjut berikutnya.
Ia menegaskan, KPK juga tentu akan memanggil Pras. Namun, soal kapan waktunya masih akan dikoordinasikan.
Seperti diketahui, dalam persidangan Ariesman terungkap bahwa Pras diduga berperan membagi-bagikan uang ke para anggota DPRD DKI Jakarta lainnya.
Dalam rekaman percakapan Manajer Perizinan PT Agung Sedayu Group Saiful Zuhri alias Pupung dan mantan Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta M Sanusi disebut nama Pras.(boy/jpnn)
JAKARTA - Nama Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi masuk dalam radar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Prasetio yang juga politikus PDI
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis
- Tidak Elok KPK Mencari Kesalahan, Apalagi Merangkai Cerita Demi Menarget Orang