Diduga Cabuli Murid, Guru Mengaji di Depok Ditangkap Polisi, Korbannya Banyak
Senin, 13 Desember 2021 – 20:02 WIB

Kasat Reskrim Polres Metro Depok AKBP Yogen Heroes Baruno. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.
jpnn.com, DEPOK - Tim Polres Metro Depok mengamankan seorang pria yang diduga telah mencabuli sejumlah anak di bawah umur pada Minggu (12/12) malam.
Kasat Reskrim Polres Metro Depok AKBP Yogen Heroes Baruno menyebut pelaku diduga merupakan seorang guru mengaji.
Namun, perwira menengah Polri itu belum mengungkap inisial terduga pelaku pencabulan anak itu.
"Para korban merupakan murid-murid pengajian di salah satu pondok," ucapnya, Senin (13/12).
AKBP Yogen mengatakan murid yang dicabuli pelaku lebih dari satu anak.
Walakin, Yogen masih belum memerinci bagaimana peristiwa pencabulan anak itu terjadi.
Baca Juga:
"Kasus ini masih akan terus kami dalami," ucap Yogen. (mcr19/jpnn)
Seorang guru mengaji yang diduga cabuli murid di sebuah pondok, diamankan oleh tim Polres Metro Depok. Konon, korbannya banyak.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Lutviatul Fauziah
BERITA TERKAIT
- Modus Pelaku Pencabulan di Tebet Diungkap Ayah Korban
- Analisis Reza soal Kejahatan AKBP Fajar Pemangsa Anak-Anak
- Kapolres Ngada AKBP Fajar Cabuli Bocah Usia 6 Tahun, Astaga!
- Perilaku Seksual Tak Lazim Kapolres Ngada AKBP Fajar Dikecam
- Ketua Bawaslu Bandung Barat yang Ditangkap saat Pesta Narkoba Belum Dicopot
- Pengakuan Ketua Bawaslu KBB Setelah Ditangkap Polisi, Anda Percaya?