Diduga Korsleting Kabel, Mobil Bawa Jeriken Minyak Terbakar
jpnn.com, KAYUAGUNG - Pengguna Jalan Lintas Timur (Jalintim) di wilayah Desa Muara Baru sempat waswas.
Di depan Perumahan Villa Kuda Mas, Kecamatan Kayuagung, sebuah mobil Kijang kapsul LGX warna silver BG 1755 QT terbakar.
Beruntung, sopirnya, David (39), warga Kecamatan Kayuagung, selamat dari insiden itu. Kejadiannya, kemarin (3/11), pukul 12.45 WIB. Sempat terjadi kemacetan di ruas jalan itu.
Terbakarnya mobil tersebut diduga akibat korsleting kabel. Api dengan cepat membesar lantaran di dalam mobil juga terdapat jeriken minyak. Namun berkat kesigapan petugas kepolisian dan pemadam kebakaran setempat, kebakaran tak berlangsung lama.
Kobaran api yang melalap mobil berhasil dipadamkan. Arus lalu lintas pun kembali lancar. "Areal di sekitar Lokasi kejadian dipasangi police line demi keamanan,” jelas Kapolsek Kayuagung, AKP Feryanto.
Sedangkan sopir atau pemilik mobil, dimintai keterangan terkait insiden itu. (gti/ce3)
Pengguna Jalan Lintas Timur (Jalintim) di wilayah Desa Muara Baru sempat waswas.
Redaktur & Reporter : Budi
- Polda Sumsel & Kejaksaan Berkoordinasi di Kasus Penganiayaan Dokter Koas
- Remaja Tewas di Palembang Ternyata Diracun dengan Potas, Pelakunya Tak Disangka
- Polrestabes Palembang Berhasil Ungkap Kasus Pembunuhan Bermotif Minum Jamu
- Penganiaya Dokter Koas Ternyata Honorer BPJN Sumsel, Statusnya Belum Dipecat
- Remaja 13 Tahun Tewas Diduga Setelah Minum Jamu, Polisi Lakukan Penyelidikan
- Libur Nataru 2025, Penumpang di Bandara SMB II Palembang Diprediksi Naik 5 Persen