Diduga Mau Culik Anak, Pemuda Babak Beluk Dihajar Warga
"Tersangka masih dalam kondisi mabuk. Dari interogasi yang kami lakukan, tersangka mengaku telah mengonsumsi empat karnopen dicampur 20 butir destro (dua papan) yang dicampur dengan bir ABC. Beberapa kali kami coba tanya, jawabannya selalu ngawur dan dokter yang memeriksanya juga mengatakan kalau kondisi jantungnya saat ini masih tidak menentu," kata Kanit Reskrim.
Untuk mempermudah penyelidikan, kata Ipda Darmanto SH, rencananya dokter akan memberikan obat untuk menetralkan pengaruh obat-obat yang telah dikonsumsi tersangka. "Setelah itu barulah kami lakukan pemeriksaan," ucapnya.
Ketika disinggung mengenai informasi mengenai empat pelaku lainnya, Darmanto mengaku bahwa informasi itu belum tentu benar. Selain melakukan sweeping, kepada polisi tersangka MY juga mengaku kalau ia hanya sendirian beraksi.
"Termasuk keterangan dari orangtua korban, juga mengatakan kalau tersangka hanya sendiri. Tapi kami tetap tidak percaya dan hasilnya kita tunggu saja setelah pemeriksaan nanti," pungkas Darmanto.
Kasat Reskrim, AKP Antoni L Gaol SH MH menambahkan, dugaan sementara tersangka melakukan percobaan penculikan. Dia akan memeriksa dan melakukan interogasi lebih lanjut setelah tersangka sadar sepenuhnya.(hen)
SELATPANJANG - MY (22), warga Ujung Air, Desa Anak Setatah, Kecamatan Rangsang Barat, terpaksa diamankan pihak Kepolisian Resor Kepulauan Meranti
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Puluhan Rumah di Palabuhanratu Sukabumi Rusak Akibat Abrasi Pantai
- 391 Peserta Ikuti SKB CPNS Kota Bengkulu
- Menjelang Nataru, Polda Lampung Gelar Operasi Lilin Krakatau 2024
- Jadi Mitra Strategis Kementan, Kementrans Siap Bantu Penyediaan Tenaga Kerja
- Pengamanan Nataru, Polres Banyuasin Kerahkan 304 Personel Gabungan
- Jalur Puncak Bogor Malam Tahun Baru Ditutup untuk Kendaraan