Diduga Tak Berizin, 8 Awak Kapal China Ditahan di Australia Barat
Delapan awak kapal China mencurigakan yang disita di lepas pantai Australia Barat telah dibawa ke tahanan imigrasi oleh Polisi Federal Australia (AFP).
Pada hari Minggu (1/5), kapal asing ini dicegat di lepas pantai dekat kota Geraldton, 400 kilometer di utara Perth, dan dikawal ke dermaga nelayan Geraldton di hari berikutnya.
AFP mengonfirmasi, delapan awak kapal itu telah ditahan karena mereka "tak memiliki visa yang sah untuk memasuki Australia".
AFP tak mengatakan di mana mereka ditahan tetapi menyampaikan bahwa belum ada di antara mereka yang telah didakwa.
Penyelidikan gabungan antara AFP, Polisi Australia Barat dan Angkatan Perbatasan Australia tengah berlangsung dan perahu itu tetap ditahan.
Sebuah pemeriksaan lengkap dari kapal tersebut diperkirakan berlangsung beberapa hari.
Petugas pemadam kebakaran mengenakan jas pelindung dan alat bantu pernapasan melepaskan beberapa kontainer dari kapal, yang memiliki panjang sekitar 25 meter, pada hari Selasa (3/5).
Diduga, kontainer itu berisi cairan kimia yang tak dikenal.
Delapan awak kapal China mencurigakan yang disita di lepas pantai Australia Barat telah dibawa ke tahanan imigrasi oleh Polisi Federal Australia
- Usia Penonton Konten Pornografi di Australia Semakin Muda
- Dunia Hari Ini: Israel Menyetujui Gencatan Senjata Dengan Hizbullah
- Siapa Saja Bali Nine, yang Akan Dipindahkan ke penjara Australia?
- Dunia Hari Ini: Menang Pilpres, Donald Trump Lolos dari Jerat Hukum
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan