Diego Costa Dibayangi Hantu Kartu Kuning

jpnn.com - LONDON - Arsitek Chelsea, Antonio Conte mengaku tak khawatir soal potensi larangan bermain untuk bombernya, Diego Costa.
Sabtu (15/10) malam WIB, Chelsea akan menjamu Leicester City di Stamford Bridge. Andai Costa menerima hadiah kartu kuning di laga nanti, pemain berpaspor Spanyol itu akan absen di laga pekan depan, kontra Manchester United.
Saat ini, Costa sudah mengantongi empat kartu kuning, satu lagi, dia akan mendapat sanksi satu laga.
"Kami tahu situasi ini, Diego (Costa) juga tahu. Tak masalah, (Costa) main saja," kata Conte di laman Sports.
Costa adalah andalan utama Chelsea dalam urusan mencetak gol. Hingga pekan ketujuh, Costa sudah mencetak enam gol, memimpin daftar top skorer EPL.
"Dia harus bermain seperti biasa, tak usah pikirkan kartu. Namun tentu saya harap dia tidak mendapat kartu kuning lagi," tandas Conte. (adk/jpnn)
LONDON - Arsitek Chelsea, Antonio Conte mengaku tak khawatir soal potensi larangan bermain untuk bombernya, Diego Costa. Sabtu (15/10) malam WIB,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dikalahkan Persib, PSS Harus Mati-matian Demi Keluar Zona Degradasi
- Persija vs Semen Padang: Kabau Sirah Jadi Tim Underdog
- Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Alex Marquez: Lebih Manis dari Biasanya
- Klasemen MotoGP 2025 & Komentar Marc Marquez soal Quartararo
- Ciro Alves Resmi Tinggalkan Persib Akhir Musim, Simak Kata-kata Perpisahannya
- 2 Menit di Depan Marc Marquez Serasa 2 Tahun Buat Quartararo