Diego Michiels Butuh Dua Pekan Kembalikan Kondisi Fisik
Sabtu, 09 Maret 2013 – 15:05 WIB
JAKARTA - Setelah bisa menghirup udara bebas, Diego Michiels langsung bergabung bersama rekan-rekannya di Tim Nasional. Sejak, Jumat (8/3), Diego mulai berlatih di bawah asuhan pelatih anyar Timnas Indonesia asal Argentina Luis Manuel Blanco. Seperti diketahui, Diego Michiels sempat ditahan selama 3 bulan 20 hari karena terlibat pemukulan seorang mahasiswa asal Bogor bernama Mef Parpurna. Diego mulai ditahan 10 November 2012 hingga 7 Maret 2013.
Namun tidak mudah bagi Diego Michiels untuk kembali ke kondisi fisik terbaiknya. Mantan pemain Go Ahead Eagles itu mengaku butuh waktu sekitar dua minggu untuk mengembalikan kondisi fisik terbaiknya.
"Saya butuh dua pekan untuk mengembalikan kondisi fisik saya normal kembali," kata Diego Michiels saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (9/3).
Baca Juga:
JAKARTA - Setelah bisa menghirup udara bebas, Diego Michiels langsung bergabung bersama rekan-rekannya di Tim Nasional. Sejak, Jumat (8/3), Diego
BERITA TERKAIT
- Jorge Martin Sebut Ducati Masih Superior Untuk MotoGP 2025
- Awal Tahun 2025, Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam Berbeda Nasib
- Anggaran Jadi Masalah Pelatih Persib Tak Leluasa Merekrut Pemain Incaran
- Atlet Cilik Asal Yogyakarta Sabet 16 Medali Emas Sekaligus di Kejuaraan Dancesport Internasional
- Real Madrid Bersikeras Mendapatkan Trent Alexander-Arnold
- Suwon FC Cuci Gudang, Pratama Arhan Dilepas