Diego Simeone Tolak Jabat Tangan Jurgen Klopp, Perang Dingin Berlanjut?

"Dia jelas marah, bukan dengan saya, tetapi dengan permainannya. Bukan yang lain," tambahnya.
Simeone sendiri memang memiliki kebiasan tidak berjabat tangan seusai laga. Jadi, hal ini sejatinya bukan hanya dia lakukan kepada Klopp. Namun, kepada hampir seluruh pelatih yang pernah dia jumpai.
"Saya biasanya tidak menyapa setelah pertandingan. Saya tidak menyukainya karena saya pikir itu tidak sehat. Sebab, akan selalu ada seseorang yang tidak puas dengan permainannya," tutur Simeone.
Pelatih asal Argentina itu juga menyebut dirinya tidak melihat kehadiran Klopp yang mengajaknya bersalaman. Jika dia melihatnya, dia tak memiliki masalah untuk menyapa Klopp.
"Jika saya melihat Klopp, saya tidak masalah menyapanya," ungkapnya.
Tambahan tiga poin di laga ini membuat Liverpool kian kokoh di puncak klasemen Grup G usai menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan.
Sedangkan Atletico masih berada di posisi kedua dengan nilai empat dari tiga laga.(mcr15/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Pemandang menarik tersaji usai laga Atletico Madrid vs Liverpool, di mana Diego Simeone langsung berlari menuju lorong stadion tanpa mengindahkan kehadiran Jurgen Klopp.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Klopp Dirumorkan Bakal Melatih Real Madrid, Agen Buka Suara
- Komentar Ancelotti Seusai Real Madrid Tersingkir dari Liga Champions
- Kapan Semifinal Liga Champions Bergulir? Kans Muncul Raja Baru
- Arsenal Menyingkirkan Real Madrid, Declan Rice: Kami Tahu Kami akan Menang
- Real Madrid vs Arsenal: Ketika Meriam London Runtuhkan Bernabeu, Tercipta Sejarah
- Liga Champions: Arsenal dan PSG Tembus Semifinal, Mitos di Munich Berlanjut?