Dieng Culture Festival Tetap Digelar, Pak Ganjar Pilih Live Streaming

Selain mempermudah akses, akun gubernur dua periode itu juga memiliki follower yang banyak.
"Jadi, kegiatan ini bisa diakses lebih banyak orang meski lewat media sosial," imbuhnya.
Gelaran DCF tahun ini dibuka dengan pertunjukan Sendratari Anak Gimbal, dilanjut webinar dan doa bersama. Malamnya, dua kelompok musik ikut meramaikan panggung ‘Jazz Atas Awan’ yakni Rubah Di Selatan dan Kailasa.
Letto band asal Yogyakarta yang sempat dikabarkan batal tampil, akhirnya main memukau di keesokan harinya.
Hingga dipuncak acara, tradisi ritual pencukuran rambut gimbal (gembel) juga berjalan lancar. Tradisi tahunan yang digelar di Rumah Budaya Dieng itu dimulai dengan jamasan sekitar pukul 09.00 WIB dan dipungkasi doa oleh Ketua Adat Dieng, Mbah Sumanto pada pukul 11.35 WIB. (flo/jpnn)
Tahun ini Dieng Culture Festival digelar secara virtual, penonton bisa akses melalui siaran di media sosial.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- TikTok dan Tokopedia-TikTok Shop Hadirkan Ramadan Ekstra Seru 2025, Apa yang Paling Laris?
- Rich Brian Nervous Live Streaming Bareng Reza Arap, Ini Sebabnya