Digaji Selangit, Beckham Dikabarkan Merapat ke Qatar
Rabu, 09 Januari 2013 – 13:25 WIB

BELUM HABIS: David Beckham dikabarkan bermain di Liga Qatar setelah kontraknya habis bersama LA Galaxy. FOTO: Dailymail.
DAVID Beckham belum habis. Tak lama setelah mengakhiri karirnya bersama LA Galaxy, pemain yang terkenal dengan tendangan pisangnya itu kini mendapat tawaran dari miliader kaya untuk bermain di ajang Qatar Stars League. Santer dikabarkan, suami Victoria Beckham pun menerima tawaran tersebut dan segera merapat ke negeri kaya minyak tersebut.
"Soal penawaran, Qatar punya nilai yang terbesar. Menurut tokoh senior di Qatar, Beckham adalah paket yang lengkap," kata seorang sumber terpercaya seperti yang dilansir The Sun. Sayangnya sumber tersebut tidak merinci berapa nilai yang ditawarkan untuk Beckham.
Baca Juga:
Beckham, kata sumber tersebut mengatakan sosok Bechkam adalah orang yang bisa mendongkrak pamor Qatar sebagai tuan rumah piala dunia 2022. "Dia adalah salah satu pemain kelas dunia yang bisa menghidupkan citra persepakbolaan Qatar," kata dia.
Seperti diketahui, meski sudah mengakhiri kerjasamana dengan LA Galaxy, Beckham mengatakan dirinya belum berniat untuk pensiun. Bahkan, mantan bintang Manchester United itu sebelumnya disebut-sebut akan bergabung bersama West Ham United dan Queen Park Rangers (QPR).
DAVID Beckham belum habis. Tak lama setelah mengakhiri karirnya bersama LA Galaxy, pemain yang terkenal dengan tendangan pisangnya itu kini mendapat
BERITA TERKAIT
- Persib Libas Persik, Bojan Hodak Enggan Terlena
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu
- Chelsea vs Copenhagen: Kevin Diks cs Mampu Redam The Blues?
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- Liga 1: Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Sikat Habis Persik
- Marcelo Rospide Ungkap Biang Kerok Kekalahan Persik dari Persib