Digelar di ICE BSD, Pet Fest Indonesia Hadirkan Cesar Milan
Dikenal lewat TV seriesnya yang ikonik, "Dog Whisperer", Cesar Millan telah menjadi panutan bagi jutaan pecinta hewan di seluruh dunia.
Kegiatan Workshop juga akan diisi oleh Drh. Rajanti Fitriani, seorang Animal Communicator dengan lebih dari 30 tahun pengalaman dalam grooming, kesehatan fisik, dan psikis binatang.
Metode uniknya, "pet mind power", telah membantu banyak orang memahami lebih dalam bahasa dan kebutuhan hewan peliharaan mereka.
Pengunjung juga bisa mendapatkan kesempatan langka untuk menyaksikan live demo grooming langsung dari Lee Hyun Ae, seorang Pet Stylist yang berbakat dari Korea, yang telah menaklukkan industri grooming dengan keahlian dan dedikasinya.
Pet Fest Indonesia adalah kesempatan untuk memperdalam hubungan emosional dengan hewan peliharaan, sambil belajar dari para ahli terkemuka dalam industri. (jlo/jpnn)
Festival hewan peliharaan, Pet Fest Indonesia akan digelar di ICE BSD dengan menghadirkan pakar perilaku anjing, Cesar Milan.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Ratusan Hewan Peliharaan di Bogor Diberi Vaksin Rabies Gratis
- Cara Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh Hewan Peliharaan
- Inilah Alasan Kenapa Kucing Perlu Konsumsi Makanan Basah
- Gelar Fun Run dengan Peserta Terbanyak, Rocco Dog Pecahkan Rekor MURI
- Rocco’s Bark Day Fun Run Bakal Digelar, Pencinta Anjing Merapat
- Ajak Konsumen Peduli, MAXlife Donasikan 26 Ton Pakan ke Shelter Hewan