Digelar Di JIExpo Kemayoran, CIEIE EPSE 2024 Resmi Dibuka
Melalui pameran tersebut, pihaknya juga memberikan wawasan dan ide-ide baru bagi perusahaan rintisan maupun perusahaan yang telah matang, terutama melalui seminar kecil yang berfokus pada e-commerce atau transformasi digital, termasuk perilaku konsumen, pemasaran digital, dan topik terkait lainnya.
"Kami melakukan diskusi dan penelitian mendalam, serta berbagi wawasan. Hal ini tidak hanya membantu perusahaan Indonesia beradaptasi dengan lingkungan e-commerce yang berkembang pesat, tetapi juga mendorong partisipasi lokal, pakar dari berbagai negara, serta praktisi industri," kata Jason Xiong.
"Kami berharap dapat merangsang dan mendorong pengembangan keunggulan e-commerce di Indonesia," imbuhnya.
Kemudian, Ketua Umum BPP HIPMI 2023-2025, Akbar Himawan Buchari menyoroti terkait adanya kolaborasi antara UMKM Indonesia dan China.
Dia menilai, kolaborasi itu penting agar produk Indonesia bisa lebih kompetitif di pasar internasional.
"Acara ini bisa menjadi ajang edukasi bagi UMKM untuk belajar memasarkan produk mereka di luar negeri," kata Akbar Himawan.
Sementara itu, salah seorang pengunjung bernama Jiha datang ke pameran tersebut untuk mencari inspirasi memulai bisnis.
Dengan berbagai agenda dan peluang yang dihadirkan, CIEIE EPSE 2024 diharapkan menjadi batu loncatan bagi pelaku industri e-commerce di Indonesia dan negara-negara Asia Tenggara untuk terus tumbuh dan berkembang. (mcr7/jpnn)
Pameran China International E-Commerce Industry Expo dan Indonesia E-Commerce Product Sourcing Exhibition (CIEIE EPSE 2024) digelar di JIEXPO Kemayoran.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Firda Junita
- Bea Cukai dan BSI Buka Jalan Bagi UMKM Produsen Madu di Karimun Agar Bisa Ekspor
- Pramono-Rano Bakal Perbanyak Rusun Mix-Used, Gabungkan Perumahan, Hingga Gerai UMKM
- BSI Mendapatkan Alokasi Rp 17 Triliun KUR Syariah Tahun Ini
- Peruri Ungkap Strategi Bisnis UMKM di Era Digital dalam Ngobrol Santai IKA PPM
- Dukung UMKM Berkembang, Jamkrindo Cetak Ahli Penjaminan
- BRI Life Tingkatkan Kapasitas Produksi & Kesejahteraan Pelaku Usaha Mikro di Garut