Digelar Secara Hybrid, Festival Teluk Jailolo Angkat Perekonomian Masyarakat Halmahera Barat

Digelar Secara Hybrid, Festival Teluk Jailolo Angkat Perekonomian Masyarakat Halmahera Barat
Festival Teluk Jailolo (FTJ) 2021. Foto dok Kemenpar

"Dengan menghadirkan konsep Hybrid Event yaitu dengan sistem online dan offline pasar digital dalam penyelenggaraan event nasional Festival Teluk Jailolo ke 12 tahun 2021 membuat pariwisata dan ekonomi kreatif masyarakat kami lebih dikenal tidak hanya oleh orang Indonesia namun masyarakat dunia yang dapat menyasikan keindahan dan kekayanan alam kami,” katanya.

Dengan digelarnya Festival Teluk Jailolo melalui Hybrid Event masyarakat Halmahera Barat menjadi belajar bagaimana teknologi memandu kebangkitan sektor pariwisata, UMKM, dan ekonomi kreatif.

Pasalnya, selama pandemi covid-19, pihaknya juga harus terus bersiasat agar pelaku UMKM, ekonomi kreatif dan pariwisata bisa tetap menggeliat.

"Hybrid Event ini merupakan konsep yang sangat baik, karena walaupun tidak dapat bertemu secara langsung namun orang-orang di luar sana menjadi mengenal keindahan alam dan kekayaan potensi ekonomi kreatif di Halamera Barat,” seru James.(chi/jpnn)


Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekaf) bersama Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat sukses menggelar Festival Teluk Jailolo (FTJ) 2021, dengan konsep hybrid.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News