Digerebek Satpol PP saat Pesta Lem, Remaja Ini Menangis

jpnn.com - JPNN.com PALANGKARAYA – Satpol PP bergerak cepat menghentikan aksi remaja yang sedang pesta lem. Bersama dengan warga, pesta lem yang digelar di kawasan Gedung Pertemuan Umum (GPU) Tambun Bungai, Jumat (5/6) sore dibubarkan.
Kalteng Pos (Jawa Pos Group) melaporkan, penggerebekan itu diwarnai dengan aksi kejar-kejaran. Para ABG yang tak menyadari diintai warga ini berlarian. Kejadian ini kontan saja mengundang perhatian warga yang sedang berolahraga.
Beberapa warga ikut membantu mengejar. Dari delapan yang sempat diuber (kejar,Red), dua berhasil tertangkap. Dasar masih anak-anak. Satu dari dua yang tertangkap sempat menangis sesungkukan.
“Kita dapat informasi dari warga dan langsung kita respons, ternyata benar beberapa remaja sedang asik nongkrong dan langsung kita tangkap, “ ujar Kasat Pol PP Kota Palangka Raya Baru I Saka kepada Kalteng Pos, Jumat (5/6)
Selanjutnya, kedua ABG yang tertangkap ini sempat dibawa ke Mapolsek Pahandut. Remaja yang masih duduk di bangku SMP ini juga dimintai keterangan oleh petugas.
Kanit Reskrim Polsek Pahandut, Ipda Jaka Waluya melalui Petugas Piket Brigadir Polisi, M. Rifaini mengatakan, kedua remaja ini akan dimintai keterengan terkait perbuatannya,
“Ya kita nantinya akan menghubungi keluarga keduanya, karena berdua masih status pelajar,” katanya.
BS (14) dan AI (16) yang masih berstatus pelajar ini mengungkapkan, selain mereka berdua terdapat enam remaja lain yang ikut menghisap lem.
JPNN.com PALANGKARAYA – Satpol PP bergerak cepat menghentikan aksi remaja yang sedang pesta lem. Bersama dengan warga, pesta lem yang digelar
- ATR/BPN: Hampir Seperlima Tanah di Jateng Belum Jelas Status Hukumnya
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan
- Diskusi UU TNI di Kampus, Pangdam I/BB: Kami Terbuka terhadap Kritik
- 2 Lansia Hilang Tenggelam di Perairan Sungai Musi, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian
- Pramono Soal Rute SilturahRide with Mas Pram: Saya Sebenarnya Juga Enggak Tahu
- Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi, 2 Lansia Tenggelam