Diguyur Hujan Deras Selama 7 Jam, Samarinda Kembali Diterjang Banjir

Suwarso sudah turun mengecek tiga titik banjir yang kerap digenangi air dengan durasi lama.
Di antaranya, Permukiman di Jalan Pemuda, Perumahan Griya Mukti, Gunung Lingai, dan Perumahan Bengkuring.
"Tadi saya sudah cek permukiman di Jalan Pemuda. Ketinggian air terpantau 10-50 sentimeter. Di dekat bantaran Sungai Karang Mumus, ketinggian 75 sentimeter," ungkapnya.
Sementara itu, ketinggian air di Perumahan Griya Mukti dan Bengkuring di sekitar hulu Sungai Karang Mumus sekitar 20-50 sentimeter.
Sebagaimana diketahui, durasi banjir di Samarinda terpantau melalui tinggi debit di Bendungan Benanga, Samarinda Utara.
"Bendungan Benanga sudah menurun dari sebelumnya 7,96 sentimeter sekarang 7,92," jelasnya.
Namun, air bisa saja menggenang lama di permukiman warga apabila terjadi fenomena air laut pasang.
Sebab, air yang sedang melimpah akan bertahan apabila debit air Sungai Mahakam meninggi.
Kota Samarinda, Kalimantan Timur, dilanda banjir karena diguyur hujan selama 7 jam
- Bocah Perempuan di Berau Kaltim Diterkam Buaya
- Momen Lebaran, Gubernur Harum Beri 3 THR Spesial Untuk Rakyat Kaltim
- Innalillahi, Satu Orang Tewas di Dalam Mobil Avanza yang Tertimbun Tanah Longsor
- Anggaran Sudah Siap, Pengangkatan PPPK 2024 & CPNS Enggak Pakai Lama
- Hujan Deras, Banjir dan Longsor Menerjang Madiun
- Brigjen Mukti Sebut Direktur Persiba Catur Adi Bandar Narkoba Kaltim