Dihadang Gerombolan Bertopeng, Bocah SMP Menghilang
Sabtu, 29 Juni 2013 – 00:58 WIB

Dihadang Gerombolan Bertopeng, Bocah SMP Menghilang
JAYAPURA - Sebanyak lima pria bertopeng dilaporkan beraksi merampok lima pelajar yang sedang jalan-jalan tak jauh dari Gedung Rektorat Uncen, Perumnas III Waena, Jumat (28/6) sore. Alhasil mereka berhasil mendapatkan tas beserta ponsel yang ditinggalkan para korbannya yang ketakutan.
Namun sayang, seorang pelajar bernama Yosua yang merupakan warga Perumnas II Waena Heram Kota Jayapura itu dilaporkan hilang sejak kejadian itu. Sementara empat pelajar yang berhasil menyelamatkan diri itu antara lain: Benyamin Jerry Warisunusy, Sarah Heltreda Warinusi, Afandi dan Yusuf.
Menurut keterangan korban Benyamin saat melapor ke Mapolsek Abepura Kota, kejadian ini bermula ketika dirinya bersama empat pelajar lainnya itu sedang jalan-jalan sore dari Perumnas II menuju ke Rektorat Uncen Jayapura.
Kemudian ketika kelima pelajar itu hendak turun dari Rektorat Uncen yang di samping kanan dan kirinya banyak pepohonan tersebut, tiba-tiba kelima pelaku yang menggunakan topeng sambil membawa parang dari berbagai arah datang menghadang kelima korban.
JAYAPURA - Sebanyak lima pria bertopeng dilaporkan beraksi merampok lima pelajar yang sedang jalan-jalan tak jauh dari Gedung Rektorat Uncen, Perumnas
BERITA TERKAIT
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi