Dihajar Norwegia, Kroasia Terlempar Dari 2 Besar
jpnn.com - ULLEVAAL – Kroasia menuai hasil buruk pada laga lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016. Darijo Srna dkk dipaksa mengakui ketangguhan Norwegia dengan skor 0-2 (0-0) di Ullevaal, Senin (7/9) dini hari WIB.
Kroasia sebenarnya tampil sangat solid pada babak pertama. Mereka mampu mengadang permainan tuan rumah. Selain itu, Kroasia juga bisa menciptakan beberapa peluang.
Namun, performa Kroasia ambruk pada babak kedua. Petaka Kroasia dimulai ketika Jo Inge Berget berhasil mencetak gol saat babak kedua baru berlangsung enam menit.
Kroasia makin terpuruk setelah Vedran Corluka mencetak gol bunuh diri pada menit ke-69. Dua gol itu tak berhasil dibalas hingga peluit panjang tanda berakhirnya laga dibunyikan.
Dengan kekalahan itu, Kroasia kini melorot ke urutan ketiga klasemen sementara setelah mengemas 15 angka. Sementara, Norwegia berhasil merangsek ke posisi kedua dengan torehan 16 poin. (jos/jpnn)
ULLEVAAL – Kroasia menuai hasil buruk pada laga lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016. Darijo Srna dkk dipaksa mengakui ketangguhan Norwegia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo
- Pecco Mengharamkan Taktik Ini Untuk Hambat Martin di MotoGP Barcelona
- Pelatih Jepang: Sekarang Timnas Indonesia Sangat Berbeda
- Wataru Endo Bocorkan Kelemahan Jepang Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia vs Jepang: Hajime Moriyasu Meramal Soal Pasukan Garuda