Dihantam Badai, Pawang Laot Tewas

jpnn.com - BLANGPDIE – Badai besar menerjang perairan kawasan Susoh Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), kemarin (20/1) pagi sekitar pukul 04.50 Wib.
Dua nelayan kakak beradik yang sedang melaut dengan boat robin, tenggelam. Sis kakak, Abdul Mutaleb (42) ditemukan tewas, sementara adiknya masih dalam pencarian tim SAR dan Airud setempat.
Abdul Mutaleb warga Keude Paya Kecamatan Blangpidie ditemukan sekitar Rabu pagi di jaring Bagan ikan oleh nelayan saat pulang melaut. Kondisi ditemukan dengan tangan kiri terikat tali nilon ke boat Rabbin yang posisinya terbalik.
Di sekitar lokasi ditemukan mayat Pawang Laot Ujung Tuwi itu, ditemukan fiber tempat ikan yang sudah rusak. Diduga boat korban karam setelah dihantam badai.
Sementara adik dari korban yakni Abdul Hisab (33) warga Dusun Ujung Setui Desa Padang Panjang Kecamatan Susoh belum berhasil ditemukan. Pihak BPBK, TNI/Polri Tim SAR dan Polisi Airut Perairan Susoh terus melakukan pencairan di sekitar lokasi ditemukan mayat Abdul Mutaleb.
Informasi dari para nelayan, keduanya turun melaut dengan boat Robbin Rabu (20/1) dini hari sekitar pukul 02.00 Wib. Baru beberapa jam melaut, keduanya dihantam badai hingga robbinnya terbalik.
"Mereka merupakan adik kakak, sama-sama bekerja sebagai nelayan. Namun yang sudah kita temukan baru satu orang, satu lagi masih dalam pencarian,” kata Pawang Laot Said Azhar yang juga menemukan langsung jenazah tersebut.
Setelah ditemukan, nelayan langsung memberikan informasi kepada Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Abdya. Selanjutnya petugas BPBK bersama anggota SAR dan Sat Pol Air setempat langsung bergerak untuk mengevakuasi korban.
BLANGPDIE – Badai besar menerjang perairan kawasan Susoh Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), kemarin (20/1) pagi sekitar pukul 04.50 Wib. Dua
- Banjir Merendam 450 Rumah di Pangkalpinang
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron