Dihantam Mobil Tanki, Abdul Hadi Tewas di Tempat, Kondisi Mengenaskan

jpnn.com, JAMBI - Seorang mahasiswa Universitas Jambi asal Padang bernama Abdul Hadi tewas mengenaskan setelah dihantam mobil tanki.
Kecelakaan maut ini terjadi tepatnya di depan Green Mart Mendalo, Mendalo Darat, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi, Rabu (3/11) sekitar pukul 06.00 WIB.
Menurut penuturan beberapa warga, korban hendak mendahului mobil tanki. Namun, ia tersenggol dari sisi kiri mobil dan jatuh sehingga terlindas oleh ban mobil besar tersebut.
Korban tergeletak tidak berdaya, dengan darah bercucuran dari kepala yang hampir remuk.
Korban hendak pergi ke arah kota untuk magang, namun nahas, keluarga harus merelakan kepergiannya.
Warga setempat sudah menghubungi pihak keluarga, Abdul Hadi yang berada di Padang.
Sampai saat ini, masih belum diketahui nomor pelat mobil dari tersangka.
“Saat korban terjatuh, saya syok dan terdiam, karena masih tidak percaya. Ini pertama kali saya melihat kejadian seperti ini, setelah itu baru saya buru-buru untuk mengambil daun pisang untuk menutupinya.
Seorang mahasiswa Universitas Jambi asal Padang bernama Abdul Hadi tewas mengenaskan setelah dihantam mobil tanki.
- PT NWR Salurkan Rp 314 Juta untuk Ahli Waris Korban Kecelakaan Maut di Sungai Segati
- Mahasiswa Unpak Demo di DPRD Kota Bogor, Ini Tuntutannya
- Pasutri Kecelakaan di Jalan Brigjen Sudiarto Semarang, Sulistyaningsih Meninggal Dunia
- Kecelakaan Mengerikan Terjadi di Cianjur, Innalillahi
- Menjelang Ramadan, Polres Banyuasin Bagikan Paket Sembako untuk Mahasiswa
- Aktivis Muda: Kritikan Konstruktif Perlu untuk Beri Masukan Kepada Pemerintah