Dihantam Ombak Besar, Perahu Nelayan Karam
jpnn.com - KUPANG – Sebuah perahu nelayan karam setelah diterjang ombak di pelabuhan tempat pendaratan ikan (TPI) Oeba, Kelurahan Fatubesi, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, Kamis (28/1).
Seluruh kru perahu nahas itu berhasil menyelamatkan diri dalam musibah itu. Sedangkan, bangkai perahu berukuran sedang itu dievakuasi ke pelabuhan.
Terpantau, proses evakuasi cukup memakan waktu tiga jam lebih. Nelayan lain tampak membantu mengevakuasi pukat yang beratnya ribuan kilogram.
Perahu penyelamat tampak kesulitan mengevakuasi perahu nahas tersebut karena ombak besar di lokasi kejadian dan badan perahu yang tersangkut pada bebatuan di pelabuhan TPI Oeba.
Andi, salah satu nelayan di lokasi kejadian, mengatakan perahu nahas itu karam karena dihantam ombak besar.
“Saat dihantam ombak besar, perahu itu miring dan kemasukan air sehingga semua badan perahu tenggelam,” ucap Andi seperti dilansir Timor Express (Grup JPNN).(joo/sam/fri/jpnn)
KUPANG – Sebuah perahu nelayan karam setelah diterjang ombak di pelabuhan tempat pendaratan ikan (TPI) Oeba, Kelurahan Fatubesi, Kecamatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Terbaru Kasus Honorer Putus Kontrak Lulus Seleksi Administrasi PPPK 2024
- Spesialis Pencurian Toko Baju Lintas Provinsi Diamankan, Kerugian Rp2 Miliar
- Guru Honorer Supriyani Mengungkap Kisahnya Selama Ditahan di Lapas
- Terjebak dalam Sumur, 4 Orang di Jambi Tewas
- Dukung Asta Cita, Polres Rohil Tebar 7 Ribu Benih Ikan dan Tanam 25 Ribu Bibit Jagung
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra