Dihujani Tusukan, Tarzan Meninggal Dunia
jpnn.com, EMPAT LAWANG - Tarzan Harianto, 35, warga Desa Martapura Kecamatan Sikap Dalam, meninggal dunia dengan kondisi mengenaskan, Senin (19/10), sekitar pukul 08.00 WIB.
Ia meninggal setelah dihujani tusukan di sekujur tubuh. Korban mengembuskan napas dalam perjalanan menuju ke Puskesmas Sikap Dalam.
Berdasarkan informasi dihimpun di lapangan, diduga korban tewas dibunuh tetangganya sendiri bernama Serli, 35.
Belum diketahui motif sebenarnya yang menyebabkan korban tewas dengan luka tusukan di rusuk kanan, dada kanan, dan luka lecet di jari kanan.
Kejadian itu berawal ketika korban dan Edo (saksi) dengan mengendarai sepeda motor, mendatangi terduga pelaku Serli di rumahnya.
Saat bertemu di depan rumah Serli, keduanya terlibat cekcok dan korban dikejar pelaku dengan senjata tajam.
Meski korban dan saksi sempat berhasil kabur dengan sepeda motornya, namun belum jauh motor yang ditungganginya terbalik.
Situasi tersebut langsung dimanfaatkan pelaku dengan menusuk korban berulangkali, setelah itu langsung kabur.
Tarzan Harianto, 35, warga Desa Martapura Kecamatan Sikap Dalam, meninggal dunia dengan kondisi mengenaskan, Senin (19/10), sekitar pukul 08.00 WIB.
- Terungkap! Wanita Tewas di Pekanbaru Ternyata Dibunuh Suami Siri, Nih Pelakunya
- Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Nihayatul Wafiroh Kecam Perkosaan Disertai Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
- Seorang PMI jadi Korban Pembunuhan di Hong Kong, Terduga Pelaku Sudah Ditahan
- Kasus Suap Vonis Bebas Ronald Tannur: Ini Kata KY soal Pejabat PN Surabaya Inisial R