Dihujat, Dahlan Tak Dendam pada Effendi Simbolon
Selasa, 22 Januari 2013 – 12:43 WIB
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengaku tak ambil pusing hujatan yang disampaikan Wakil Ketua Komisi VII DPR, Effendi Simbolon terkait ketidakhadirannya dalam rapat membahas inefisiensi PLN tahun 2009-2010 senilai Rp37,6 triliun.
Pasalnya, Dahlan tahu benar kemana arah hujatan yang dilontarkan Effendi terhadap dirinya. Bahkan Dahlan tidak menaruh dendam.
"Saya sangat mengerti. Dan yang bisa memahami hanya saya dan Dirut PLN, mengapa Pak Effendi sikapnya seperti itu dan kata-katanya seperti itu, karena saya tahu kemana arahnya dan saya tahu suasana kebatinan beliau," ucap Dahlan usai mengelar Rapat Pimpinan (Rapim) di Plaza Mandiri, Jakarta, Selasa (22/1).
"Saya juga tidak tersinggung dan tidak marah, ataupun ingin perang kata-kata dengan beliau (Effendi)," imbuh Mantan Dirut PLN ini.
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengaku tak ambil pusing hujatan yang disampaikan Wakil Ketua Komisi VII DPR, Effendi
BERITA TERKAIT
- Brigjen TNI Antoninho Sampaikan Pesan KSAD Tentang Netralitas Prajurit TNI AD Menjelang Pilkada Serentak 2024
- BNPB Imbau Pemerintah Daerah Siap Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi Basah
- Senator, Pj Gubernur, Hingga Ketua MRP Datangi Kemenpan-RB Minta Pengumuman Seleksi CPNS Diundur
- Menteri Karding: Pekerja Migran Indonesia Harus Memiliki Keterampilan dan Mental Kuat
- Seleksi PPPK 2024 Sedang Proses, Muncul Usulan Baru dari Pak Gub
- Ingat ya, Pelamar PPPK 2024 Tahap 2 Berebut Sisa Formasi, Honorer Non-Database BKN Harus Cermat