Dihujat Haters Karena Lengket Sama Raffi, Ayu: Selagi Orang Bahagia
jpnn.com - PENDANGDUT Ayu Ting Ting enggan menanggapi hujatan para haters. Pelantun lagu Alamat Palsu ini dihujat haters gara-gara dinilai terlalu lengket dengan Raffi Ahmad, dalam acara musik yang mereka bawakan.
Namun, janda satu anak ini tetap santai, karena tak merasa seperti yang dituduhkan para hatersnya di Instagram.
"Selagi orang bahagia ngelakuin itu (hujatan-red), ya silakan," ucap Ayu belum lama ini.
Sebagai publik figure, wanita 25 tahun ini sadar, apa pun yang akan dia lakukan pasti akan selalu dicari celah negatifnya. Terlepas yang dilakukan Ayu sesuatu yang positif.
"Saya kalau posting mah posting aja, nggak mikir-mikir wah nanti ini akan gimana-gimana. Kalau orang mikirnya memang udah negatif dari awal, pasti bakal selalu negatif," tandas Ayu. (chi/jpnn)
PENDANGDUT Ayu Ting Ting enggan menanggapi hujatan para haters. Pelantun lagu Alamat Palsu ini dihujat haters gara-gara dinilai terlalu lengket dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kisah Pengusaha Bali yang Banting Setir jadi DJ, Berhasil Raih Penghargaan TikTok
- Terlibat dalam Album All About Vina Panduwinata, Marshanda Merasa Tersanjung
- Asri Welas dan Galiech Ridha Resmi Bercerai
- Ditanya Soal Ruben Onsu, Desy Ratnasari Malu-Malu
- Dipanggil Soal Video Kebakaran Los Angeles, Uya Kuya Siap Beri Penjelasan ke MKD
- Terlihat Makin Kurus, Isa Bajaj Bantah Punya Masalah Kesehatan