Dihujat Warganet, Nia Ramadhani Curhat Begini
jpnn.com, JAKARTA - Nia Ramadhani mengungkapkan perasaannya setelah menjadi bulan-bulanan warganet, karena dianggap tidak bisa menjadi host yang baik di acara TikTok Awards bareng Raffi Ahmad pada Sabtu (30/1).
Lewat Instagram miliknya pada, Rabu (3/2), Nia menuliskan kata-kata yang menggambarkan kondisi hatinya.
Ibu tiga anak ini mengatakan tidak ada manusia yang sempurna, pun termasuk dirinya.
“Ketika kita menerima kenyataan kalau kita bukan sosok manusia yang sempurna. Di situlah kita belajar dan berusaha untuk menjadi manusia yang lebih baik,” jelasnya.
Dalam kehidupan, istri Ardie Bakrie ini menyebut kalaupun ada perjalanan hidup yang tidak menyenangkan terjadi, semua merupakan bagian dari proses belajar.
“Jatuh, bangkit, tumbuh, belajar. Karena hidup terus berjalan,” ungkapnya.
Seperti diketahui, nama Nia Ramadhani ramai diperbincangkan lantaran sikapnya di atas panggung TikTok Awards dianggap tidak tepat sebagai host.
Nia terlihat beberapa kali justru ribet mengurusi pakaian yang dia kenakan malam itu.
Nama Nia Ramadhani ramai diperbincangkan lantaran sikapnya di atas panggung TikTok Awards dianggap tidak tepat sebagai host.
- Ada Sindikat Penjual Bayi Promosi di TikTok, Sahroni Minta Polri Tingkatkan Patroli Digital!
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Raffi Ahmad hinggal Desta Bakal Bertanding Melawan Selebritas Korsel
- 3 Pemenang TikTok Awards Ini Sukses Jadi Agen Perubahan
- Tiga Wanita Penjual Bayi Via TikTok Ditangkap, Tuh Tampangnya
- Perjalanan DJ Floryn, Dari Barista Hingga Penghargaan TikTok
- Donald Trump Kemungkinan Sedikit Melunak ke TikTok