Diimbangi PBR, Mitra Kukar Gagal Geser Persib

jpnn.com - BANDUNG -- Mitra Kukar gagal memanfaatkan hasil seri yang diperoleh Persib Bandung yang ditahan imbang 1-1 oleh Persija Jakarta di Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta, Rabu (28/8).
Mitra Kukar yang bertandang ke Siliwangi Bandung, Rabu (28/8) justru ditahan seri klub papan bawah Pelita Bandung Raya (PBR) dengan skor 1-1.
Mitra Kukar sebenarnya memulai pertandingan dengan cukup baik. Klub berjuluk Naga Mekes itu bahkan bisa unggul lebih dulu di menit 25 melalui Zulham Zamrun.
Pemain yang berposisi di sayap itu memanfaatkan bola muntah dengan baik. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
PBR bermain lebih baik di babak kedua. Menit ke-60, PBR mendapat hadiah penalti setelah Zulkifly Syukur handsball di kotak terlarang.
Gaston Castano yang maju sebagai eksekutor berhasil menaklukkan Samsidar. Skor pun berubah menjadi 1-1.
Kedua kesebelasan mencoba untuk mencari gol tambahan. Tapi hingga pertandingan tak ada lagi gol yang bisa diciptaksan kedua kesebelasan.
Dengan hasil ini Mitra Kukar berada di urutan keempat dengan poin 59 atau tertinggal 1 poin dari Persib yang duduk di posisi runner up. Sementara PBR masih di papan bawah tepatnya di posisi 14 dengan poin 33. (abu/jpnn)
BANDUNG -- Mitra Kukar gagal memanfaatkan hasil seri yang diperoleh Persib Bandung yang ditahan imbang 1-1 oleh Persija Jakarta di Stadion Maguwoharjo
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya