Diimbangi West Ham, MU Gagal Masuk Tiga Besar

jpnn.com - LONDON- Manchester United kembali gagal memetik kemenangan di Premier League 2014/2015. MU harus puas ditahan imbang West Ham United dengan skor 1-1 (0-0) pada pekan ke-24.
Tim berjuluk Setan Merah itu bahkan terus mendapat tekanan dalam laga yang digeber di Upton Park, Minggu (8/2). Di babak pertama, kiper David De Gea menggagalkan tiga peluang emas West Ham.
Namun, De Gea akhirnya harus memungut bola dari gawangnya. Itu terjadi setelah Cheikhou Kouyate berhasil mencetak gol cantik saat babak kedua baru berlangsung empat menit.
Alih-alih menyamakan kedudukan, MU bahkan beberapa kali hampir kebobolan. Namun, MU akhirnya bisa menyamakan kedudukan lewat donasi Daley Blind pada menit ke-90.
Hasil imbang itu membuat MU kini terpaku di posisi keempat klasemen sementara dengan koleksi 44 angka. Sementara, West Ham duduk di urutan kedelapan dengan torehan 37 poin. (jos/jpnn)
LONDON- Manchester United kembali gagal memetik kemenangan di Premier League 2014/2015. MU harus puas ditahan imbang West Ham United dengan skor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark
- Kesatria Bengawan Solo Rekrut Milos Pejic untuk Mewujudkan Target Juara IBL 2025