Dijampi-jampi, HP Diembat Maling
Jumat, 28 Mei 2010 – 09:27 WIB
CIJERUK - Karena dijampi-jampi, satu keluarga jadi terlelap tidur. Akibatnya, dua buah HP merek Nokia yang berada di dalam rumah raib digondol maling. HP tersebut milik Neni (50), warga Desa Cijeruk, Kecamatan Cijeruk. Rumahnya persis berada di belakang Koramil Cijeruk. Neni dan anggota keluarganya yang lain mengaku, setiap hari mereka selalu bangun sekitar pukul 05:30, tetapi entah kenapa, kemarin, seluruh orang rumah termasuk Neni jadi terlambat bangun semuanya. "Mungkin ini dijampi-jampi, soalnya saya dan keluarga tidak pernah bangun sesiang ini," ujar Neni kepada petugas saat melapor ke Polsek Cijeruk.
Peristiwa itu berawal sekitar pukul 06:30. Saat itu, neni baru saja bangun dan hendak menelepon salah satu kerabat. Namun, Ia kaget, begitu tidak mendapati dua unit HP Nokia yang digeletakkan di atas televisi yang berada di ruang tengah rumah. Saat diperiksa, ternyata jendela rumah paling depan sudah menganga dalam kondisi rusak. Tidak terima HP nya diambil maling, Neni buru-buru melapor ke Polsek Cijeruk sekitar pukul 07:00. Tidak lama, petugas pun melakukan olah TKP.
Baca Juga:
Diduga, pelaku masuk ke rumah melalui jendela depan yang tidak dipasangi tralis, dan terbuat dari bahan kayu yang kurang kuat, yaitu kayu jinjing. Kemudian, pelaku mencongkel jendela dengan menggunakan linggis, lalu masuk ke dalam rumah, baru mengambil dua unit HP Nokia milik neni yang tergeletak diatas televisi. Lalu, pelaku melarikan diri dengan jalur yang sama dengan ketika Ia masuk.
Baca Juga:
CIJERUK - Karena dijampi-jampi, satu keluarga jadi terlelap tidur. Akibatnya, dua buah HP merek Nokia yang berada di dalam rumah raib digondol maling.
BERITA TERKAIT
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak