Dijuluki Japok, Ayu Ting Ting Merespons Begini
jpnn.com, DEPOK - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting enggan mengomentari ulah haters yang menyebutnya japok alias janda Depok.
Pesohor kelahiran 20 Juni 1992 itu memilih menyudahi perkara yang dilaporkan oleh sang ibunda, Umi Kalsum.
"Sudah (selesai, red), ya lihat saja nanti," kata Ayu Ting Ting ditemui awak media di Depok, Minggu (14/3).
Namun berbeda halnya dengan Umi Kalsum. Dia mengatakan bahwa langkah hukum yang diambilnya itu lantaran dirinya kecewa.
"Sebagai orang tua saja (melaporkan haters, red)," ujar Umi Kalsum.
Dia mengungkapkan bahwa selama ini Ayu Ting Ting tidak banyak merespons terkait masalah tersebut.
Perkasar tersebut tidak dilanjutkan dan haters tersebut sudah dibebaskan oleh polisi.
"Dia bekas fan (Ayu Ting Ting, red), biasa lah kalau orang enggak diladenin jadi haters," jelas Umi Kalsum.
Ayu Ting Ting membenarkan kabar ibunya, Umi Kalsum, melaporkan seorang haters ke polisi.
- Gara-Gara Ini, Ayu Ting Ting Dapat Pujian dari Netizen
- Ayu Ting Ting Joget Ngebor di Panggung Rakyat
- Masyarakat Antusias Hadiri Belasan Panggung Rakyat yang Meriahkan Pelantikan Presiden
- Ayu Ting Ting Ungkap Alasan Sempat Jarang Bertemu dengan Boy William
- Kembali Digosipkan dengan Boy William, Ayu Ting Ting Jawab Begini
- Respons Ayu Ting Ting Setelah Bilqis Mulai Tertarik Jadi Penyanyi