Dikabarkan Bakal Melepas Status Janda, Thalita Latief: Didoakan Saja

"Tujuan target pasti akan ke arah sana, tetapi kalau ditanya sekarang belum, kan, baru mulai. Jadi, ya didoakan saja," kata Thalita Latief.
Namun, dia membantah jika alasan belum memikirkan soal pernikahan karena trauma.
Aktris 33 tahun itu menuturkan, dirinya justru sedang menikmati kebersamaannya dengan pacar dan orang terkasih.
"Enggak (trauma) sih, justru lagi ringan-ringannya pundak. Ya, lagi menikmati kebersamaan sama anak, pacar aku, keluarga," tutur Thalita Latief.
Sebelumnya, Thalita Latief menikah dengan Dennis Lyla pada 9 Oktober 2011.
Dari pernikahannya itu, mereka dikaruniai seorang putra bernama Rafello Dimitri Rizky.
Akan tetapi, pernikahan Thalita Latief dan Dennis Lyla berakhir cerai pada 29 Juli 2021. (mcr7/jpnn)
Aktris Talitha Latief digosipkan bakal segera melepas status jandanya dan menikah dengan sang kekasih, Ichsan Rei.
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita
- Soal Larangan Paracetamol untuk Anak, Thalita Latief: Agak Takut, Karena
- Soal Korban KDRT Pilih Berdamai, Thalita Latief Ingatkan Soal Ini, Simak!
- Pernah Menjadi Korban KDRT, Thalita Latief: Titik Balik Untuk Berani Itu Berat
- Soal KDRT Rizky Billar, Thalita Latief: Semoga Jadi Teguran Pertama dan Terakhir
- Cerai dari Dennis Rizky, Thalita Latief Kini Lebih Bahagia dengan Ichsan Rei
- Keluarga Dukung Hubungan Thalita Latief dengan Pacar Baru