Dikabarkan Dipecat Red Bull, Ini Kata Horner

jpnn.com - LONDON- Rumor mengenai masa depan Christian Horner makin panas dalam beberapa waktu terakhir. Horner disebut-sebut bakal didepak dari posisinya sebagai team principal Red Bull.
Namun, Horner ternyata menanggapi semua rumor tersebut dengan santai. Pria berusia 41 tahun itu mengatakan, posisinya sebagai team principal Red Bull tak mendapatkan ancaman.
“Saya terkejut. Saya tak punya ide mengapa orang bicara tentang saya mengenai hal itu. saya punya kontrak panjang dengan tim,” terang Horner sebagaimana dilansir lama The Times, Selasa (23/6).
Performa Red Bull musim ini memang sangat mengecewakan. Hingga kini, Red Bull belum sekalipun menempatkan pembalapnya di podium. Itu adalah catatan terburuk sejak musim 2008 silam.
“Ini memang situasi yang sulit. Namun, saya makan malam dengan Dietrich dan hubungan kami tetap baik. Kami tahu memiliki masalah. Tapi, kami akan bekerja keras,” tegas Horner. (jos/jpnn)
LONDON- Rumor mengenai masa depan Christian Horner makin panas dalam beberapa waktu terakhir. Horner disebut-sebut bakal didepak dari posisinya sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?