Dikabarkan Gaet RVP, Presiden Lazio: Itu Sampah

jpnn.com - ROMA- Presiden Lazio Claudio Lotito membantah kabar yang menyebutkan timnya berencana menggaet bomber Manchester United Robin Van Persie pada bursa transfer nanti.
Lotito mengaku heran dengan berbagai rumor yang berkembang dalam beberapa waktu terakhir. Pasalnya, pihaknya tak pernah memiliki keinginan mendatangkan pemain berjuluk RVP itu.
“Van Persie? Itu semua sampah. Agen Morabito adalah pihak yang mencoba untuk melemparkan rumor tersebut,” terang Lotito sebagaimana dilansir laman Corriere Dello Sport.
Sebelumnya, Lazio dikabarkan siap mengikat RVP dengan kontrak berdurasi empat musim. Lazio bahkan siap menebus RVP dengan mahar senilai 12 juta Euro atau Rp 180 miliar (Euro= Rp 15.000).
Rumor makin berembus kencang setelah bomber asal Belanda tersebut tertangkap kamera berada di Bandara Fiumicino. Saat itu, RVP sempat melakukan selfie dengan pekerja di terminal tiga. (jos/jpnn)
ROMA- Presiden Lazio Claudio Lotito membantah kabar yang menyebutkan timnya berencana menggaet bomber Manchester United Robin Van Persie pada bursa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polwan Cantik Polda Riau Bripda Jessica Raih Juara 1 Karate Internasional di Malaysia
- Arema FC Vs Persebaya: Mungkinkah Kejadian 2019 Terulang?
- Como 1907 Bertahan di Serie A, Fabregas Singgung Peran Pengusaha Indonesia
- Klasemen MotoGP 2025 dan Jadwal Balapan di Prancis
- Liverpool Menyamai MU, Punya 20 Gelar Liga Inggris
- Persebaya Dapat Kabar Baik Menjelang Derbi Jatim Sore Ini