Dikabarkan jadi Menkeu, Dradjad Pilih Bicara soal MU
Senin, 13 Mei 2013 – 02:20 WIB

Dikabarkan jadi Menkeu, Dradjad Pilih Bicara soal MU
JAKARTA - Kursi menteri keuangan sudah hampir sebulan ini dirangkap Menko Perekonomian Hatta Rajasa sejak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberhentikan Agus Martowardojo pada 22 April lalu. Namun, kini mulai tersiar kabar bahwa Wakil Ketua Umum PAN Dradjad H Wibowo telah ditunjuk sebagai pejabat menkeu definitif.
Kabar itu mulai beredar di media sosial, Minggu (12/5) sore,usai pertemuan Presiden SBY dan Wakil Presiden Boediono di kediaman pribadi Presiden SBY di Puri Cikeas. Namun Juru Bicara Presiden Julian Adrian Pasha yang dikonfirmasi soal penunjukan Dradjad sebagai Menkeu justru menolak memberikan jawaban. "Saya masih belum bisa memberikan informasi. Bukan domain saya," ujar Julian.
Pria kelahiran Lampung ini hanya mengatakan bahwa dalam waktu dekat Presiden SBY memang akan menunjuk pejabat menteri keuangan definitif. Pelantikan pejabat tersebut juga akan dilakukan dalam waktu dekat.
"Saya tidak bisa berikan nama siapa yang akan jadi pejabat definitif, tapi segera akan ada pejabat definitif menteri keuangan," tegas Julian.
JAKARTA - Kursi menteri keuangan sudah hampir sebulan ini dirangkap Menko Perekonomian Hatta Rajasa sejak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberhentikan
BERITA TERKAIT
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia
- Ketua Umum Yayasan Sanggar Sinar Suci: Penyambutan Thudong adalah Simbol Persatuan Umat
- Aturan Blending BBM Jelas dan Legal, Penyidikan Harus Transparan
- Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Dipolisikan Korban
- PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini