Dikabarkan Meninggal Dunia, Ruben Onsu Beri Jawaban Santai dan Doakan Indonesia
Selasa, 13 Juli 2021 – 05:01 WIB

Ruben Onsu. Foto Instagram
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Ruben Onsu menanggapi santai soal hoaks alias berita bohong yang menyebut dirinya meninggal dunia.
Dia mengaku bingung harus menanggapi kabar yang disebar oknum tidak bertanggung jawab tersebut.
"Bingung aku jawabnya," kata Ruben Onsu saat dikonfirmasi awak media, Senin (12/7).
Suami Sarwendah itu heran masih ada yang percaya dengan hoaks yang beredar.
Sebab, Ruben Onsu merasa selalu aktif membagikan kegiatannya di media sosial.
"Padahal, aku di rumah aja, Instagram juga aktif, jadi itu berita bohong," beber presenter Brownis itu.
Ruben Onsu enggan ambil pusing serta mempermasalahkan oknum penyebar hoaks tersebut.
Dia lebih memilih mendoakan Indonesia agar lekas pulih dari pandemi covid-19.
Presenter Ruben Onsu memberi tanggapan setelah beredar hoaks alias kabar bohong yang menyebut dirinya meninggal dunia.
BERITA TERKAIT
- Doakan Ruben Onsu, Raffi Ahmad: Semoga Keberkahan Selalu Menyertai
- Ruben Onsu Jadi Mualaf, Ini Doa dari Raffi Ahmad
- Reaksi Sarwendah Saat Ditanya Soal Keputusan Ruben Onsu
- 3 Berita Artis Terheboh: Kebohongan Lisa Mariana Dibongkar, Hotman Paris Bahas Tes DNA
- Belum Lama Mualaf, Ruben Onsu Merasakan Keajaiban Salat Subuh
- Sarwendah Enggan Komentari Keputusan Ruben Onsu Jadi Mualaf