Dikabarkan Positif Covid-19, Okky Lukman: Terima Kasih, Salam Sehat Untuk Kita Semua
jpnn.com, JAKARTA - Okky Lukman merasa kaget lantaran dirinya dikabarkan positif corona. Bahkan, gosip itu beredar di grup-grup WhatsApp hingga teman dekatnya mempertanyakan kebenaran kabar itu kepada dirinya.
“Pagi tadi saya mendapat kabar dari seorang teman menanyakan perihal apakah saya benar positif Covid, sebab ada berita yang beredar di grup-grup WA yang tanpa tahu kebenerannya menyebarkan berita saya positif Covid,” ungkap Okky di akun Instagram miliknya, Rabu (16).
Terlebih, gosip tersebut beredar tanpa ada yang mengkonfirmasi terlebih dahulu kepada dirinya.
“Dan sangat disayangkan menyebar berita berspekulasi tanpa tahu kebenarannya,” seru Okky.
Kabar tersebut lantas ditepis komedian serbabisa ini dengan menunjukkan hasil swab tes dan membagikannya di Insta Story miliknya.
“Seperti yang kalian lihat di postingan IG story saya kemarin saya melakukan swab antigen dengan hasil alhamdulillah negatif,” jelasnya.
“Dengan ini agar tidak terjadi simpang siur berita saya lampirkan surat keterangan hasil swab saya saat ini. Nama belakang saya tutup dan alamat serta NIK juga saya tutup untuk tidak terjadi penyalahgunaan data,” tulisnya.
Okky juga mengimbau agar di masa pandemi seperti ini bisa lebih bijak dalam menyaring informasi.
Beredar di grup WhatsApp bahwa Okky Lukman dinyatakan positif Covid-19, benarkah kabar tersebut?
- Uni Irma Curiga Pemalsu Tes Covid-19 di Bandara Soetta Ada yang Melindungi
- Anggota DPR Minta Polisi Usut Kesalahan Bumame Farmasi
- Puan Maharani: DPR RI Kembali Terapkan Sistem WFH
- Wanita Positif Covid-19 Sebelum Tes, Begini Reaksi Bumame Farmasi
- MA Kurangi Hukuman Untuk Habib Rizieq, Kuasa Hukum Siapkan Skenario Baru
- MA Kurangi Hukuman Habib Rizieq, Aziz Yanuar Langsung Ancang-Ancang