Dikalahkan Persija, PBR Kembali Terancam Degradasi

jpnn.com - YOGYAKARTA -- Persija Jakarta mengalahkan Pelita Bandung Raya (PBR) dengan skor 2-1 dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta, Sabtu (31/8).
Gol Persija diciptakan M Ilham di menit 20 dan Robertino Pugliara menit 57. Sementara gol balasan PBR diciptakan Imam Faturrahman di masa injury time.
Dengan kemenangan ini Persija yang telah mengumpulkan 42 poin berhasil naik ke posisi 9, menggeser Persegres Gresik United yang baru mengumpulkan 40 poin.
Sebaliknya, hasil ini membuat PBR kembali terancam ke zona degradasi. PBR memang masih berada di urutan 14 dengan poin 33 dari 32 pertandingan. Tapi posisi PBR terancam Persiba Balikpapan di urutan 15 dan Persiwa Wamena di urutan 16.
PBR hanya unggul selisih gol atas Persiba, sementara Persiwa unggul 2 poin. Namun Persiba dan Persiwa punya keunggulan karena baru menyelesaikan 30 pertandingan.
Persija sudah mengancam gawang PBR saat pertandingan baru memasuki menit kedua. Sebuah solo run dari Robertino diakhiri tendangan dari luar kotak penalti, tapi sayang masih belum membuahkan hasil.
Macan Kemayoran -julukan Persija-akhirnya bisa memecah kebuntuan di menit 20. Kerjasama satu-dua, Ilham dan Emmanuel "Pacho" Kenmogne diakhiri satu tendangan terarah M Ilham ke sudut kanan gawang PBR. 1-0 untuk Persija.
Gelandang muda Syahroni nyaris mengakhiri babak pertama dengan keunggulan dua gol untuk Persija. Penjaga gawang PBR, Edi Kurnia, sudah out position, sayang tendangan pemain Timnas Indonesia U-23 itu masih bisa dihadang Nova Arianto, tepat di bawah mistar.
YOGYAKARTA -- Persija Jakarta mengalahkan Pelita Bandung Raya (PBR) dengan skor 2-1 dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Maguwoharjo
- Dewa United Mendekat dan Bali United Krisis, Persib Waspada
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal
- Pilar Utama Absen, Serdadu Tridatu Yakin Bisa Curi Poin di Kandang Persib
- PSS Sleman Ditekuk Dewa United, Pieter Sangat Kesal dengan Kinerja Wasit
- Megabintang Voli Amerika Serikat Kegerahan Main di Kota Kediri