Dikawal Pakai Motor Patroli oleh Irjen Iqbal, Brigjen TNI Dany Merasa Sangat Terhormat

Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal mengatakan ia sengaja membuat kegiatan pelepasan Brigjen Dany secara khusus dengan tujuan membangun dan menjaga keamanan di Indonesia.
“Ada dua alasan saya. Pertama, Danrem 031/Wirabima juga pimpinan polisi-polisi di Polda Riau. Tidak hanya Kapolda,” ungkap Iqbal.
Kemudian Irjen Iqbal mengungkapkan alasan kedua, yakni TNI-Polri merupakan saudara kandung, tanpa batas, mengabdi pada masyarakat bangsa dan negara.
“Jadi Polda Riau dan Korem 031/Wirabima adalah saudara kandung, sementara ibu kandungnya adalah rakyat dan masyarakat. Kami bersama-sama TNI-Polri dan pemerintah harus selalu berkolaborasi dan bersinergi mengamankan Provinsi Riau," tutur Irjen Iqbal.
Sementara itu, Brigjen Dany Rakca Andalasawan mengaku sangat terhormat atas acara yang dibuat oleh Irjen Iqbal.
“Ini kegiatan yang sangat luar biasa, yang diinisasi oleh bapak Kapolda Riau. Saya juga mengapresiasi kegiatan sangat luar biasa ini,” ungkap Brigjen Dany.
Dia melihat hubungan antara Korem, Polda dan Pemerintah Provinsi Riau sangat solid, sangat energi dan sangat baik.
Diperlakukan istimewa di Mapolda Riau dengan sangat baik, Dany mengharapkan kepada Danrem yang baru nanti untuk menerima pejabat-pejabat yang lain juga seperti ini.
Irjen Mohammad Iqbal menggunakan motor patroli mengawal langsung pelepasan Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan.
- RUU TNI Dinilai Masih Mengandung Pasal Bermasalah, Berpotensi Memunculkan Dwifungsi
- RUU TNI Dibahas di Panja, Syamsu Rizal Soroti Mekanisme Penempatan hingga Anggaran
- Menhan Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Tanda Kehormatan Tertinggi dari TNI
- Kapolri Mutasi 10 Kapolda, Lemkapi Nilai Langkah Tepat Tingkatkan Kinerja dan Pelayanan
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Ada SK yang Disiapkan untuk Honorer Lulus PPPK 2024, Menyala!
- Gandeng Polri, PalmCo Optimalkan Lahan Replanting Sawit untuk Tanam Jagung