Dikawal Polisi, Malinda Terlihat Santun
Senin, 04 April 2011 – 15:16 WIB

Dikawal Polisi, Malinda Terlihat Santun
Malinda sendiri dikeluarkan dari sel tahanannya untuk menjalani pengembangan pemeriksaan. Ia, akan dibawa ke beberapa lokasi yang terkait dengan aksi kejahatan yang dituduhkan padanya. Termasuk dibawa ke Citibank, kantor tempatnya bekerja dulu.
Baca Juga:
Selain Malinda, polisi juga mengeluarkan mobil-mobil mewah Melinda yang disita dari Mabes Polri. Mobil Ferrari Scuderia F-430 Mercedez Benz E 350 warna putih dan Ferrari California merah terang yang sebelumnya diparkir dan menjadi tontonan di pelataran Bareskrim Polri dipindahkan ke rumah penitipan barang sitaan negara Jakarta. ‘’ Rencananya akan dititipkan di rumah penyimpanan benda sitaan Negara,’’ kata KaDiv Humas Polri Irjen (pol) Anton Bahrul Alam di Mabes Polri, Senin.
Seperti diberitakan sebelumnya Polisi menangkap MD pada Rabu (23/3) kemudian menahan perempuan berusia 47 tahun tersebut di Rutan Bareskrim. Kasus ini terbongkar menyusul adanya laporan dari nasaban bank tersebut yang mengaku menjadi korban. Setelah dilakukan audit, baru terdapat kerugian sekitar Rp 17 miliar.
Saat ini polisi telah menyita sejumlah dokumen untuk menguatkan dugaan penggelapan itu serta mobil mewah yang diduga terkait hasil kejahatan itu.(zul/jpnn)
JAKARTA — Mabes Polri akhirnya memamerkan raut asli Inong Malinda alias Malinda Dee tersangka dugaan penggelapan dana nasabah Citibank senilai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi