Dikawal Relawan ABJ, Jokowi Janjikan Solusi ke Pengrajin Rotan Cirebon

Pada kunjungan itu, Jokowi langsung menyodorkan solusi bagi persoalan pengrajin rotan. Salah satunya dia menjanjikan pembentukan Badan Urusan Logistik (Bulog) khusus rotan. Dengan begitu, suplai bahan baku bisa dipastikan ketersediaannya.
"Ya ini memang dari dulu problem yang sering ada di sini suplai bahan baku yang tidak continue, terus menerus, kadang ada kadang tidak," kata Jokowi.
Ke depan, katanya, apabila sudah terbentuk Bulog Rotan, pemerintah akan membeli bahan baku tersebut dari petani yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia untuk ditampung di Bulog Rotan.
"Pengrajinnya tinggal belinya di dekat sini. Mungkin itu, nanti kita mau matangkan lagi," tambah mantan gubernur DKI Jakarta itu. (fat/jpnn)
Calon Presiden Joko Widodo alias Jokowi bersama relawan Arus Bawah Jokowi mengunjungi Sentra Pengrajin Rotan di Tegal Wangi, Cirebon, Jawa Barat pada Jumat (5/4).
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo