Dikira Boneka Mengambang di Sungai, Ternyata...

jpnn.com, MEDAN - Penemuan mayat bayi berjenis kelamin laki-laki di Sungai Babura mendadak bikin geger warga Lingkungan I Gang Sempit Kelurahan Darat, Kecamatan Medan Baru, Sumut, Rabu (21/7), sekira pukul 11.00 WIB.
Mayat bayi yang diperkirakan masih berumur hitungan hari ini ditemukan warga dalam keadaan telungkup menggunakan popok bayi.
Seorang saksi mata, Riyana menuturkan, dirinya sedang bekerja di rumah yang tak jauh dari bantaran sungai itu, tiba-tiba, paman laki-lakinya berteriak ada mayat di sungai.
Awalnya Riyana tidak percaya, lalu dia melihat ke sungai tersebut dan ternyata benar.
“Aku pikir boneka, rupanya mayat bayi,” kata dia.
Sementara itu Kepala lingkungan I Kelurahan Darat Kecamatan Medan Baru, Sri Rahayu yang menemukan bayi tersebut langsung melaporkan pada kelurahan setempat, berlanjut ke Bhabinsa, dan Bhabinkamtibmas yang kemudian diteruskan ke Polsek Medan Baru.
Kemudian mereka tiba bersama tim Inafis Satreskrim Polrestabes Medan untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
“Awalnya kami dapat informasi dari masyarakat, yang melaporkan adanya penemuan mayat bayi di Gang Sempit, lalu saya cek ke lokasi ternyata benar ada mayat bayi di aliran sungai Babura,” ujarnya.
Penemuan mayat bayi berjenis kelamin laki-laki di Sungai Babura mendadak bikin geger warga Lingkungan I Gang Sempit Kelurahan Darat, Kecamatan Medan Baru, Sumut, Rabu (21/7), sekira pukul 11.00 WIB.
- Gelapkan Uang Rp 8,6 Miliar, Pegawai Bank Mega Ini Dituntut 10 Tahun Bui
- Mayat Mr X Ditemukan Mengapung Tanpa Busana di Sungai Semarang
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret
- Geger Penemuan Mayat Wanita di Magetan, Kondisinya Membusuk
- Wartawan Tewas di Kamar Hotel, Polisi Temukan Sejumlah Obat
- Warga Bojongsoang Geger Temuan Mayat Bayi di Tumpukan Sampah