Dikritik DPRD Soal Simpang Susun Semanggi, Begini Balasan Ahok
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama tanggapi kritikan DPRD DKI Jakarta soal proyek simpang susun Semanggi. Menurut dia, proyek itu memang dibutuhkan untuk mengatasi kemacetan.
Pria yang akrab disapa Ahok itu mengatakan, pembangunan simpang susun Semanggi adalah ide Pemerintah Pusat. Namun, pusat tidak pernah merealisasikannya.
"Lalu saya minta, kami ambil itu untuk direalisasikan," kata Ahok di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Jumat (29/4).
Ahok menjelaskan, pembangunan dilakukan dengan kajian dan pertimbangan. Salah satunya adalah mempertimbangkan adanya MRT.
"MRT akan jadi. Kami mau lebarin trotoar supaya jalur jalannya sama. Kalau jalur jalannya sama, menyempit di Semanggi macet enggak?" ucap Ahok.
Itu sebabnya, Ahok menyatakan, untuk mengurai kemacetan pada beberapa tahun mendatang, maka perlu ada simpang susun Semanggi. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS