Dikunjungi Pentolan PDIP, Sandi Semringah
jpnn.com, JAKARTA - Ekonom ternama Kwik Kian Gie menemui Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (13/11).
Pentolan PDIP itu datang untuk berdiskusi ihwal perkembangan ekonomi dan usaha di Jakarta.
Pada kesempatan ini, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional era Megawati Soekarnoputri itu memakai batik warna merah.
Sandi memandang, penggunaan warna batik merah sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintahannya.
"Seneng sekali saya, karena Pak Kwik sengaja pakai baju merah. Karena Pak Kwik adalah tokoh senior PDIP dan hari ini seperti diketahui, partai dengan kursi terbesar di DPRD adalah PDIP. Jadi beliau memberikan pemasukan dari kacamata Pak Kwik bagaimana membangun ekonomi ke depan dan bagaimana perencanaan itu sangat penting," kata Sandi usai pertemuan dengan Kwik di Balai Kota DKI.
Dalam pertemuan itu, Sandi mengaku diberi wejangan agar memerhatikan program Oke Oce dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
Menurutnya, dua program itu harus diberikan pendampingan yang serius agar terlaksana secara maksimal.
"Beliau memberikan beberapa masukan karena dalam situasi ekonomi yang sekarang kmi lihat agak melandai, melambat dan daya beli yang menurun. Juga ketimpangan ekonomi yang smkin melebar. Pak Kwik memberikan beberapa masukan. Salah satunya adalah fokus dipemberdayaan UMKM, fokus untuk memberikan pendampingan," kata Sandi.
Kwik Kian Gie berdiskusi dengan Sandiaga Uno
- Sandiaga Uno Minta RSI Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Jakarta
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- WATERBOMB Festival Hadirkan Sensasi Musik dan Perang Air untuk Penggemar K-Pop
- Menparekraf Sandiaga Uno Perkenalkan Program Aksilarasi 2024, Ini Tujuannya
- Sandiaga Uno Berbincang dengan Marc Marquez, Begini Isi Kalimatnya
- MotoGP Indonesia 2024: Sandiaga Berharap Ekonomi Lokal Meningkat dari Tahun Sebelumnya