Dilan Lambungkan Nama Si Cantik Vanesha Prescilla
jpnn.com - Demam Dilan 1990 yang efeknya begitu luar biasa (sampai hari ke-11 sudah meraup 3.714.000 penonton) turut melambungkan nama Vanesha Prescilla. Ini dia sosok pemeran Milea, kekasih sang Panglima Tempur Dilan. Milea bikin jutaan cewek merasa iri karena cara-cara pendekatan Dilan yang sederhana tapi unik dan sulit dilupakan. Berikut obrolan dengan si cantik kelahiran 25 Oktober 1999 itu di sela-sela jadwal promo film yang padat.
Film pertama langsung meledak. Apa yang dirasakan Sasha (sapaan akrab Vanesha) sekarang?
Senang dan bingung (tersenyum, mengutip salah satu dialog dalam Dilan 1990). Nggak nyangka bisa sampai segininya. Yang pasti bersyukur banget, Allah membukakan jalan. Aku sampai mikir, kalau waktu itu aku nggak ke Bandung, nggak ada nih ceritanya bisa ada di sini sekarang. (Pada 2014, Vanesha kebetulan berkunjung ke Bandung dan bertemu Pidi Baiq. Pidi langsung memanggil dia Milea dan mengatakan kalau nanti bikin film, dirinya ingin Vanesha yang jadi Milea. Kok bisa Ayah (sapaan Pidi, Red) percaya banget, padahal Ayah belum lihat akting saya.
Namun, Sasha harus menunggu lama. Padahal, mungkin banyak tawaran lain?
Iya, waktu itu cukup banyak tawaran film maupun sinetron. Tapi, memang masih ingin fokus sekolah. Dan, Ayah sudah bilang, jangan main di film lain dulu ya. Pokoknya, Sasha itu Milea. Dua tahun lebih sampai dapat pemeran Dilan (Iqbaal Ramadhan).
Demam Dilan 1990 yang efeknya begitu luar biasa (sampai hari ke-11 sudah meraup 3.714.000 penonton) turut melambungkan nama Vanesha Prescilla.
- Vanesha Prescilla: Aku Terharu Banget
- Daftar Pemain Film Tak Ingin Usai di Sini Akhirnya Diumumkan
- Begini Cara Vanesha Prescilla Ajak Milenial Peduli Kaum Disabilitas
- Fakta Menarik Video Menghapus Jejakmu dari NOAH yang Dibintangi Angga Yunanda dan Vanesha Prescilla
- Blak-blakan, Pratama Arhan Ternyata Punya Kekasih Orang Semarang
- Pratama Arhan Diam-Diam Terpincut 2 Artis Cantik Ini