Dilantik Jokowi sebagai Menteri ATR, AHY Punya Harta Sebanyak Ini
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mencatatkan harta Rp 15,29 miliar dan USD 511.332 dalam laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Kekayaan itu dicatatkan AHY pada 3 Oktober 2016 silam.
AHY yang baru dilantik sebagai menteri agraria dan tata ruang/ kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) oleh Presiden Jokowi itu mencatatkan kekayaannya saat maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta pada 2017.
Dikutip dari laman elhkpn.kpk.go.id, AHY saat itu mengaku memiliki dua bidang tanah dan bangunan di Jakarta Selatan dan satu bidang tanah di Kabupaten Bogor. Tanah dan bangunan AHY itu ditaksir senilai Rp 6,7 miliar.
Selain itu, AHY mengaku memiliki satu unit mobil Toyota Vellfire dengan nilai Rp 550 juta. AHY juga memiliki peternakan senilai Rp 360 juta. AHY juga memiliki perusahaan bernama PT Exquisite Indonesia senilai Rp 360 juta.
Tak hanya itu, AHY memiliki harta bergerak lainnya dengan nilai total Rp 688 juta. Harta bergerak lainnya itu terdiri dari logam mulia hasil sendiri senilai Rp 324 juta, logam mulia dari warisan dan hibah senilai Rp 199,8 juta, batu mulia senilai Rp 40 juta, dan benda bergerak lainnya senilai Rp 125 juta.
Selanjutnya, AHY memiliki giro dan setara kas dengan nilai total Rp 6,9 miliar. Dalam LHKPN itu, AHY mengaku tidak memiliki utang.
Dengan demikian, harta AHY dalam LHKPN yang dilaporkan pada Oktober 2016 senilai total 15.291.805.024 dan USD 511.332. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
AHY baru dilantik sebagai menteri agraria dan tata ruang/ kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Mensesneg Prasetyo Hadi Melantik Mayjen TNI Ariyo jadi Kasetpres, Ini Pesannya
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Hasto: Sosok Penentang Intervensi Jokowi Kini Terpilih di Pilkada Gunungkidul
- Dihubungi SBY dan AHY, Calon Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Dapat Ucapan Selamat
- PDIP Keok di Kandang Sendiri karena Prabowo dan Jokowi
- Pilkada Dramatis: Paling Sial Rohidin Mersyah, Jakarta Bisa Berdarah-darah