Dilaporkan ke Polisi, Gus Miftah Merespons Begini
Rabu, 14 September 2022 – 20:07 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Pendakwah Gus Miftah memberi tanggapan setelah dirinya dan Atta Halilintar dilaporkan ke polisi oleh Gus Irfan dan kuasa hukum, Firdaus Oiwobo.
Dia mengaku tetap santai menanggapi laporan kasus dugaan pencemaran nama baik tersebut.
"Senyum saja," kata Gus Miftah dalam tayangan KH Infotainment di YouTube, Rabu (14/9).
Gus Miftah merasa tidak menghina nama seseorang saat membuat konten dengan Atta Halilintar.
Oleh sebab itu, dia merasa heran dengan adanya laporan tersebut.
"Yang saya hina siapa, yang melapor siapa," ujarnya.
Selain itu, Gus Miftah memastikan bahwa apa yang disampaikannya tidak menyudutkan siapa pun.
Dia dan Atta Halilintar pun tidak ambil pusing meski dilaporkan ke polisi.
Gus Miftah memberi tanggapan setelah dirinya dan Atta Halilintar dilaporkan ke polisi oleh...
BERITA TERKAIT
- Shin Tae-yong Dipecat PSSI, Atta Halilintar: Terima Kasih Coach
- Sedih Shin Tae-yong Dipecat PSSI, Atta Halilintar Berkomentar Begini
- Atta Halilintar Ungkap Resolusi 2025, Tak Muluk-Muluk
- Liburan ke Jepang Bareng Keluarga, Atta Halilintar Bawa Anak-Anak Main Salju
- Terima Donasi Puluhan Juta dari Gus Miftah, Istri Pertama Pak Tarno Menangis Histeris
- Aurel Hermansyah Jarang Rilis Lagu, Atta Halilintar: Dia Lebih Semangat Dagang