Dilaporkan ke Polisi, Patrich Wanggai: Mana Buktinya?

jpnn.com, YOGYAKARTA - Patrich Wanggai buka suara soal kabar dirinya dilaporkan ke Polda Daerah Istimewa Jogjakarta (Polda DIJ). Dia mempertanyakan pihak yang melaporkan dirinya tersebut memiliki bukti kuat atau tidak.
Wanggai diduga melakukan penganiayaan terhadap seorang pria bernama Dhimas Aji. Korban menyebut dirinya dipukul oleh striker Kalteng Putra tersebut di sebuah lokasi di Jogjakarta.
Kabarnya Dhimas mendapat tiga jahitan pada pelipis kiri serta bengkak di bawah mata kiri. Dhimas melaporkan kejadian tersebut ke Polda DIJ.
BACA JUGA: Diduga Terlibat Penganiayaan, Patrich Wanggai Dilaporkan ke Polisi
“Siapa yang membuat laporan itu? Mereka (yang melaporkan) punya bukti kuat tidak? Saya juga mau lapor ke Polda,” ungkap Wanggai saat dihubungi wartawan.
Bahkan, Wanggai siap melaporkan balik Dhimas. Dia merasa kalau pelaporan dirinya itu sama sekali tak memiliki dasar kuat.
“Nanti (saya jelaskan). Mereka membuat laporan sepihak dan tak jelas. Tidak dipanggil. Saya mau melaporkan mereka soal berita itu,” tutup Wanggai. (jpc/jpnn)
Patrich Wanggai mempertanyakan pihak yang melaporkan dirinya tersebut memiliki bukti kuat atau tidak.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- 4 Saksi Diperiksa dalam Kasus Pengeroyokan di Kelapa Gading
- Kasus Kematian Darso, AKP Hariyadi Ditahan Polda Jateng
- Menganiaya Ibu Tiri dengan Parang, Pria di Makassar Diringkus Polisi
- Viral Perundungan Siswa SMP di Kota Bandung, Korban Dikeroyok
- Guru Honorer di Bengkulu Jadi Tersangka Penganiayaan Murid SD
- Laporan Polisi terhadap Warga Rempang terkait Penganiayaan Dicabut