Dilaporkan Suami ke Polisi, Begini Respons Nikita Mirzani

jpnn.com, JAKARTA - Aktris sensasional Nikita Mirzani angkat bicara soal tuduhan menganiaya Dipo Latief.
Ibu dua anak itu menganggap tudingan sang suami tidak mendasar.
"Enggak mungkin Nikita Mirzani KDRT suami tercinta. Pasti ada alasan kenapa terjadi begitu," kata Nikita Mirzani ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (7/8).
Pemain film Nenek Gayung ini meyakinkan bahwa dirinya tidak menganiaya suaminya.
"Masa sih perempuan menganiaya laki-laki. Dia kan juga kuat, enggak mungkin ada perlawanan gitu," ujar Nikita Mirzani.
"Yang pasti ada sebab ada akibatnya, enggak mungkin kucluk-kucluk ada KDRT atau apa," sambungnya.
Sebelumnya, Dipo Latief datang ke kepolisian sendiri tanpa pengacara membuat laporan pada 3 Agustus lalu.
Dipo mengaku mengalami tindak penganiayaan karena kesalahpahaman dalam rumah tangga.(mg7/jpnn)
Aktris sensasional Nikita Mirzani angkat bicara soal tuduhan menganiaya Dipo Latief.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Begini Kabar Terbaru Kasus Vadel Badjideh
- Pihak Vadel Badjideh Terus Upayakan Berdamai dengan Nikita Mirzani
- Razman Arif Nasution Kesal kepada Keluarga Vadel Badjideh, Ini Sebabnya
- Razman Geram Dituding Memperkeruh Suasana saat Tangani Kasus Vadel vs Nikita Mirzani
- Konon Pengacara Baru Vadel Janjikan SP3, Razman Minta Keluarga Tagih Jika Tak Terbukti
- Dicabut Statusnya Sebagai Kuasa Hukum Vadel Badjideh, Razman Angkat Suara